Senin, 03 Juni 2013

Contoh Konsep Radio



Nama Radio    : SETIA FM
Frekuensi         : 11.62 FM
Segmentasi      : Umum
On Air             : 06:00-00:00

Konsep Radio
Sesuai dengan nama radio ini yaitu “SETIA FM” maka konsepnya ialah radio ini akan selalu setia menemani pemirsa dan masyarakat pada umumnya dengan berbagai program yang akan disajikan sesuai dengan kebutuhan pemirsa. Radio ini akan menerima dari setiap bentuk partisipasi pemirsa baik berupa aspirasi, curhat, pendapat dan lain sebagainya sesuai dengan program acara yang disajikan.
Radio ini tidak hanya sekedar menyajikan program-program hiburan saja, melainkan juga ada program yang sifatnya edukasi. Segmentasi radio ini adalah umum yang mana di dalamnya mencakup remaja, kaula muda, dan dewasa. Kategori remaja mulai dari umur 15th sampai 18th, sedangkan kategori seseorang tersebut bisa dikatakan pemuda ialah mulai umur 18th sampai dengan umur 25th, dan untuk kategori seorang dewasa ialah mulai umur 25th sampai umur 30th.



Di bawah ini akan dipaparkan mengenai jadwal radio SETIA FM:
06:00-08:00                     : House music (untuk menambah semangat pagi dan gairah untuk menjalankan aktivitas sehari-hari).
08:00-10:00                     : Suara pemirsa (di dalamnya akan disajikan mengenai informasi, peristiwa maupun konflik yang masik hangat untuk dibicarakan. Pemirsa juga bisa memberikan komentar mengenai hal tersebut).
10:00-12:00                     : Musik rakyat (pemirsa bisa request lagu dan kirim-kirim salam).
12:00-14:00                     : Musik karya anak Bangsa (pemirsa bisa request lagu dan kirim-kirim salam).
14:00-16:00                     : Tentang pemirsa (berisikan curhatan pemirsa mengenai pengalaman hidupnya. Dan setelah itu akan diputarkan beberapa lagu).
16:00-18:00                     : KULUM (kuliah umum).
18:00-20:00                     : Pedoman hidup (religius).
20:00-22:00                     : Nada dan dakwah.
22:00-00:00                     : Musik instrumental.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar